Bekasi – Relawan Network for Ganjar President menggelar acara “Bekasi Hebat” yang berlangsung di Lapangan Multiguna Bekasi Timur, Kota Bekasi, Minggu (15/10/2023).
Salah satu tokoh milenial Subang, Adityarini Napitupulu turut hadir dalam acara tersebut. Adityarini mengaku sudah sering hadir dalam acara relawan Network for Ganjar President di berbagai macam daerah.
“Bagus (acaranya) ini sudah titik ke 18 dan kebetulan dari titik pertama sampai 18 ini saya selalu hadir. Dari mulai di Subang terus sampai hari ini di Bekasi. Sementara kemarin itu di Jakarta Utara. Semua berkesan dong, kan beda-beda daerah,” ungkapnya kepada wartawan.
“Harapannya kita bisa menaikan jumlah suara Pak Ganjar ya, khususnya di Jawa Barat,” imbuhnya.
Saat ditanya mengapa kaum perempuan sangat antusias dalam menghadiri acara ini, dirinya pun menjawab karena kaum perempuan lebih militan dan mempunyai semangat yang kuat.
Lebih lanjut, ia juga mengungkapkan bahwa dirinya merupakan seorang calon legislatif DPRD dapil 1 Kabupaten Subang dari PDI Perjuangan.
“Kebetulan saya juga caleg DPRD di dapil 1 Kabupaten Subang nomor 3. Latar belakang saya pengusaha perhotelan, jadi saya fokus ke pariwisata dan juga tentunya anak muda,” ujar Adityarini.
Diakhir, ia berpesan kepada warga dan masyarakat yang ada di dapil nya untuk memilih caleg berdasarkan hati nurani, bukan karena uang ataupun amplop. Menurutnya, rekam jejak masing-masing caleg juga penting sebagai pertimbangan untuk menentukan pilihan.
(Daffa)