Category NASIONAL
Resmi Diluncurkan! Ojek Online Baru Hadir di Indonesia 2024, Yuk, Coba Sekarang dengan Harga Murah
Admin – Jawapers.com
Redaksi
Agustus 8, 2024
Jawapers.com, Jakarta – Perusahaann Lalamove resmi meluncurkan Lalamove Ride. Rabu (7/8/2024), Lalamove Ride merupakan layanan ride-hailing atau ojek online yang serupa dengan Gojek, Grab, atau Maxim.
Lalamove sendiri merupakan perusahaan rintisan teknologi Asia yang berbasis di Hong Kong dan telah beroperasi di Indonesia sejak 2018.
Layanan yang ditawarkan mencakup berbagai jenis kendaraan mulai dari sepeda motor, mobil, hingga truk.
Adapun layanan Lalamove Ride ini menjadi satu di dalam aplikasi Lalamove yangn dapat diunduh di Android dan iOS.
“Lalamove Ride siap mengantar kamu kapan saja, dengan driver profesional yang siap sedia 24/7. Mau pesan untuk perjalanan atau kirim barang? Cukup klik di aplikasi, langsung jalan! Gak perlu ribet dan nunggu lama kayak gebetan bales chat,” tulis Lalamove, seperti dikutip dari akun Instagram @lalamoveid, Senin (5/8/2024)?
Pengguna yang ingin menggunakan layanan Lalamove Ride dapat membuka pada menu atau tab baru di aplikasi Lalamove bernama “Ride”.
Menu tersebut terletak di sebelah kanan menu pengantaran barang atau “Delivery” yang sudah ada sebelumnya.
Pada tab “Ride” tersebut, pengguna bisa langsung memasukkan titik jemput dan titik tujuan di kolom yang tersedia.
Selanjutnya, pilih tipe ride-hailing yang diinginkan, bisa klik “Car” untuk mobil, “Car XL” untuk mobil berkapasitas besar, atau “MotorRide” untuk sepeda motor.
Setelah itu, aplikasi Lalamove akan menampilkan biaya yang perlu dibayar.
Kemudian pengguna bisa klik “Next” untuk melanjutkan pesanan ride-hailing dan memilih opsi pembayaran.
Lalu selesaikan transaksi dan pengguna tinggal menunggu penjemputan oleh driver.
Kendati demikian, belum ada informasi lebih lanjut terkait di wilayah mana saja Lalamove Ride ini beroperasi.
Untuk informasi selengkapnya, silakan kunjungi laman www.lalamove.com/id/faq.
(Redo